Fraud Blocker
Apa Itu BNI Direct? Keuntungan dan Langkah Mudah Mendaftarnya
Resources

Apa Itu BNI Direct? Keuntungan dan Langkah Mudah Mendaftarnya

June 30, 2023

Dalam era digtal yang semakin maju, layanan perbankan online telah menjadi kebutuhan yang penting bagi banyak orang. Salah satu layanan perbankan online yang populer di Indonesia adalah BNI Direct. Apakah Anda sudah kenal dengan BNI Direct?

Melalui artikel ini, kita akan menjelajahi lebih jauh tentang BNI Direct, termasuk keuntungan yang ditawarkannya dan langkah-langkah mudah untuk mendaftar akun.

Apa Itu BNI Direct?

BNI Direct adalah electronic cash management yang dikeluarkan BNI secara khusus untuk segala aktivitas keuangan dari nasabah terkait informasi transaksi yang ada di rekening perusahaan.

BNI Direct memberikan solusi terbaik bagi pelaku bisnis dan perusahaan dalam mengelola keuangan mereka secara efisien dan praktis. Fasilitas online dari BNI ini merupakan channel elektronik yang lengkap untuk kebutuhan arus keuangan perusahaan terkait gaji karyawan, BNI POPS (Payment Online Pajak dan Non-Pajak Sederhana) hingga pembayaran pajak.

Dengan BNI Direct, pelaku bisnis dan perusahaan dapat dengan mudah mengatur dan melacak transaksi keuangan mereka tanpa harus repot mengunjungi kantor cabang bank.

Singkatnya, BNI Direct adalah layanan internet banking dari BNI yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan pelaku bisnis dan perusahaan. Layanan ini hadir untuk memudahkan pelaku bisnis dan perusahaan dalam melakukan transaksi perbankan, pembayaran gaji karyawan, BNI POPS, dan manajemen keuangan (cash management) secara efektif dan efisien.

Apa Keuntungan dari BNI Direct?

BNI Direct menawarkan sejumlah keuntungan yang membuatnya menjadi pilihan menarik bagi para nasabah. Berikut adalah beberapa keuntungan yang dapat Anda nikmati dengan menggunakan BNI Direct:

Nyaman dan mudah dalam bertransaksi

Dengan menggunakan BNI Direct, nasabah dapat merasakan kenyamanan dan kemudahan dalam melakukan berbagai transaksi perbankan. BNI Direct menyediakan fitur yang lengkap, seperti transfer antar rekening, pembayaran tagihan, pembelian produk perbankan, dan masih banyak lagi. Dengan dukungan fitur-fitur tersebut, nasabah dapat mengatur keuangan mereka dengan mudah dan efisien.

Efisiensi biaya

BNI Direct memberikan keuntungan berupa efisiensi biaya dalam melakukan transaksi perbankan. Nasabah tidak perlu lagi mengeluarkan biaya tambahan untuk perjalanan ke kantor cabang atau menggunakan jasa pihak ketiga. Dengan menggunakan BNI Direct, segala kebutuhan transaksi dapat dilakukan secara online dengan biaya yang lebih terjangkau.

Real time dan fleksibilitas

Keunggulan BNI Direct terletak pada kemampuannya dalam memberikan akses real-time dan fleksibilitas kepada nasabah. Nasabah dapat mengakses layanan ini kapan pun dan di mana pun mereka berada, selama terhubung dengan internet. Dengan demikian, nasabah dapat melakukan transaksi perbankan dengan cepat dan efektif sesuai dengan kebutuhan mereka.

Aman dalam bertransaksi

Keamanan menjadi prioritas utama dalam layanan BNI Direct. Setiap transaksi yang dilakukan melalui BNI Direct dilindungi dengan sistem keamanan yang canggih. Selain itu, nasabah juga dapat melakukan pembagian kewenangan dalam penggunaan layanan ini, sehingga dapat mengendalikan akses dan kegiatan transaksi yang dilakukan oleh pihak yang berwenang.

BNI Direct juga dilengkapi dengan electronic signature yang memastikan keaslian dan keabsahan setiap transaksi yang dilakukan.

User Level yang sangat fleksibel

BNI Direct menyediakan user level yang sangat fleksibel, yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan nasabah. Nasabah dapat mengatur level akses dan kewenangan penggunaan BNI Direct sesuai dengan struktur organisasi dan kebijakan perusahaan mereka. Hal ini memberikan kontrol dan fleksibilitas yang tinggi dalam penggunaan layanan perbankan secara online.

Dedicated customer service

BNI Direct menyediakan layanan pelanggan yang didedikasikan untuk menangani kebutuhan nasabah sebelum dan setelah melakukan transaksi. Tim customer service yang profesional dan berpengalaman siap membantu nasabah dalam menjawab pertanyaan, memberikan panduan, dan menangani segala masalah terkait penggunaan BNI Direct.

Dengan adanya layanan pelanggan yang khusus, nasabah dapat merasa lebih aman dan terlayani dengan baik dalam menggunakan layanan BNI Direct.

Bagaimana Cara Mendaftar BNI Direct?

Mendaftar akun BNI Direct sangatlah mudah. Berikut adalah langkah-langkah yang perlu Anda ikuti:

  1. Untuk mendaftar BNI Direct, kunjungi kantor cabang BNI terdekat.
  2. Lakukan pendaftaran melalui costumer service untuk proses verifikasi yang cepat.
  3. Siapkan berkas pendukung seperti kartu identitas, profil perusahaan, dan NPWP perusahaan.
  4. Dapatkan user ID dan password BNI Direct melalui email perusahaan yang didaftarkan.
  5. Gunakan mesin pencari atau browser Internet Explorer versi 7.0 terbaru atau Mozilla Firefox versi 3.0 terbaru.
  6. Jaga kerahasiaan informasi login dan rutin ubah password untuk keamanan akun.
  7. Manfaatkan layanan dedicated customer service untuk bantuan sebelum dan sesudah transaksi.

Dalam era digital saat ini, BNI Direct menjadi solusi praktis dan efisien dalam mengelola keuangan Anda. Dengan berbagai keuntungan yang ditawarkan, seperti kemudahan akses, transaksi online, keamanan, dan pemantauan keuangan, BNI Direct memungkinkan Anda untuk mengatur keuangan Anda dengan lebih efektif.

Melalui langkah-langkah mudah dalam proses pendaftaran, Anda dapat segera memanfaatkan layanan perbankan online ini dan merasakan kenyamanan dalam mengelola keuangan Anda di era digital.

Direct Debit

Penting untuk memilih penyedia Direct Debit yang terpercaya agar bisnis Anda dapat memastikan efisiensi dan kehandalan dalam proses pembayaran, serta mengurangi risiko kegagalan pembayaran dan memberikan pengalaman yang baik bagi pelanggan. Namun, Anda tidak perlu khawatir lagi! Saat ini, Ayoconnect, platform Open Finance terbesar di Asia Tenggara, menyediakan solusi Direct Debit dengan lisensi Payment Initiation and/or Acquiring Services (PIAS) dari Bank Indonesia

Dengan Direct Debit Ayoconnect, bisnis Anda akan menghemat waktu untuk proses konsolidasi soal pembayaran dan mengurangi tingkat kegagalan pembayaran hingga proses integrasi melalui 1 (satu) API sederhana ke 7 mitra bank yang sudah bekerja sama di antaranya BRI, Bank Mandiri, BNI, CIMB Niaga, dan Bank Danamon

Ready to #MoveForward with us? Ayo langsung hubungi tim sales kami di sini!